Pendekatan Yang Diterapkan di Bidang Bisnis

Bisnis adalah suatu rangkaian usaha yang dilakukan oleh seseorang atau berkelompok untuk mendapatkan keuntungan dengan menawarkan barang atau jasa. Sebelum melakukan bisnis, pengguna harus melakukan beberapa langkah. Pendekatan yang diterapkan di bidang bisnis salah satunya.

Tidak hanya pendekatan bisnis sebelum melakukan usaha, pendekatan juga dibutuhkan ketika bisnis sudah mulai berjalan. Hal ini bertujuan, agar bisnis yang dibangun tidak mengalami kerugian.

Pendekatan Peluang Usaha

Pendekatan yang diterapkan di bidang bisnis salah satu contohnya adalah pendekatan peluang usaha. Sebelum memulai suatu bisnis atau usaha, tentunya dibutuhkan riset pasar.

Selain itu diperlukan juga pendekatan untuk mengetahui peluang pasar yang membuat bisnis tersebut dilirik. Berikut beberapa pendekatan yang dapat dilaksanakan, diantaranya:

1. Pendekatan Permintaan

Jenis pendekatan ini bersumber dari adanya keinginan dan kebutuhan yang besar dari pasar atau customer. Pendekatan ini berpotensi untuk mengalami sedikit kerugian. Hal ini disebabkan, karena target pasarnya sudah dibidik dengan jelas.

2. Pendekatan Penawaran

Pendekatan melalui metode ini menunjukkan seberapa besar produk atau barang yang ditawarkan produsen kepada pelanggan. Pada pendekatan ini lebih memperhatikan minat serta kemampuan yang dimiliki oleh seorang pengusaha tersebut, dalam memproduksi barang.

Hal yang perlu diperhatikan pada pendekatan ini adalah daya beli konsumen yang mampu atau tidak untuk membeli. Selain itu, juga memperhatikan kualitas dari barang yang ditawarkan.

Pendekatan Manajemen

Salah satu pendekatan yang diterapkan di bidang bisnis selanjutnya adalah pendekatan manajemen dalam mengelola bisnis itu sendiri. Biasanya dilakukan melalui komunikasi yang efektif atau bisa disebut dengan komunikasi bisnis. Beberapa pendekatan yang dilakukan adalah:

1. Pendekatan Sumber Daya

Sumber daya manusia adalah objek pendekatan pertama yang dapat dilakukan. Peningkatan kinerja dalam sebuah perusahaan adalah hasil akhir dari pendekatan ini.

Pendekatan ini memiliki beberapa unsur di dalamnya yang saling berkaitan dengan kegiatan kerja di suatu perusahaan. Beberapa unsur tersebut diantaranya apresiasi dalam bekerja, lingkungan kerja atau motivasi.

2. Pendekatan Situasional

Pendekatan ini digunakan untuk menyelesaikan masalah yang terjadi pada dunia bisnis atau perusahaan. Untuk pendekatan jenis ini didasari atas pengaruh kondisi baik di dalam maupun kondisi di luar.

Melalui komunikasi yang efektif dapat memudahkan pengguna untuk memecahkan suatu permasalahan. Maka dari itu, pendekatan ini harus ada dalam dunia bisnis.

3. Pendekatan Kerjasama Sosial

Pendekatan selanjutnya dalam dunia bisnis adalah pendekatan kerjasama sosial. Jenis pendekatan ini berupa kerjasama yang dilakukan oleh suatu bisnis yang dikelola dengan bisnis lainnya.

Pendekatan ini melibatkan manajemen perusahaan. Manajemen perusahaan akan membuat jadwal atau memanajemenkan pertemuan antara perusahaan yang ingin bekerjasama.

4. Pendekatan Perilaku Kelompok

Tidak dipungkiri kalau selama ini dalam sebuah perusahaan terdapat pekerja yang masuk ke dalam kelompok-kelompok berdasarkan lingkungan atau job desknya. Pendekatan bisnisnya dapat dilakukan melalui pendekatan perilaku kelompok.

Pendekatan ini mempelajari perilaku kelompok dalam sebuah perusahaan tersebut. Setelahnya Selain pendekatan ini juga mereview keterkaitan hubungan antara satu kelompok dengan kelompok lain di suatu perusahaan tersebut.

5. Pendekatan Antar Individu

Dalam dunia bisnis, pendekatan dilakukan untuk mencapai tujuannya. Metode pendekatan antar individu bisa menjadi salah satu alternative.
Setiap individu memiliki pola sifat yang tidak sama serta latar belakang yang berbeda pula. Pendekatan jenis ini sangat perlu untuk mengetahui karakter dari individu tersebut yang nantinya berhubungan langsung pekerjaan yang dilakukan di sebuah perusahaan atau bisnis.

6. Pendekatan Kebiasaan

Setiap perusahaan memiliki kebiasaan atau kebijakan tersendiri dalam melakukan pendekatan kepada calon customer atau para pekerjanya. Hal inilah yang biasanya disebut dengan pendekatan kebiasaan. Kebiasaan antara satu bisnis dengan yang lainnya tentu memiliki perbedaan.

7. Pendekatan Pusat Komunikasi

Pendekatan selanjutnya adalah pendekatan yang menitikberatkan pada komunikasi yang biasa digunakan sehari-hari. Serta, pendekatan ini, bisa melakukan melalui beberapa cara seperti face to face.

Dengan melalui pendekatan seperti ini diharapkan masalah atau keluh kesah yang selama ini dipendam, bisa diselesaikan dengan nyaman. Setelahnya diharapkan akan meningkatkan kinerja.

8. Pendekatan Teori Keputusan

Pendekatan ini berdasarkan kepada keputusan yang telah diputuskan oleh petinggi setelah melalui rapat dalam membuat kebijakan. Keputusan tersebut harus bersifat ilmiah, rasional dan logis dan adil.

Keputusan yang diambil tersebut tidak serta merta langsung digunakan, minimal terlebih dahulu didiskusikan juga kepada para karyawan. Setelah memperoleh kesepakatan bersama barulah keputusan itu digunakan.

Keputusan ini juga bisa dilakukan revisi apabila dari beberapa pihak tidak setuju. Dengan keputusan yang dibuat bersama ini diharapkan mampu meningkatkan produktivitas kerja.

Itulah beberapa informasi mengenai pendekatan yang diterapkan di bidang bisnis. Pengguna dapat mengambil informasi tersebut dan mempraktekkan di dalam bisnis yang dijalankan.

Sebenarnya, masih banyak pendekatan lain yang bisa dicoba atau diterapkan. Pendekatan antara satu bisnis dengan bisnis lainnya belum tentu memiliki kesamaan. Beberapa faktor seperti tujuan mendirikan bisnis itu sendiri bisa jadi penyebabnya.

Leave a Comment