Contoh Barang Produksi

Berdasarkan pemanfaatan barang, jenis barang tersebut bisa dibagi menjadi 2 jenis yaitu barang konsumsi dan produksi. Sebagian besar tentu mengetahui perbedaan tersebut dari tujuan penggunaannya. Barang konsumsi adalah barang yang tujuannya untuk dikonsumsi oleh masyarakat luas. Sedangkan barang produksi digunakan untuk memproduksi suatu barang tertentu.

Hasil akhir dari pemanfaatan barang produksi itulah yang kemudian dipasarkan dan digunakan secara luas oleh masyarakat. Terdapat proses yang harus dilakukan agar barang bisa dimanfaatkan maupun dikonsumsi oleh masyarakat.

Pengertian Barang Produksi

Seperti yang sudah dijelaskan di awal, barang produksi adalah barang yang nilai kegunaannya tidak bisa dikonsumsi secara langsung oleh konsumen. Barang produksi ini juga disebut dengan istilah barang modal.

Namun meskipun demikian, barang produksi tidak kalah penting dengan barang konsumsi. Karena merupakan bahan baku dalam proses menghasilkan barang konsumsi. Apabila manusia tidak memiliki barang produksi, tentu hanya bisa memproduksi barang konsumsi yang jumlahnya terbatas. Sebagai contoh adalah hanya memanfaatkan dari hasil alam tanpa diolah.

Contoh Barang Produksi

Setelah mengetahui pengertian tentang barang produksi, maka berikut ini terdapat beberapa contohnya. Sebenarnya ada banyak sekali contoh dari barang yang digunakan untuk produksi, beberapa diantaranya yaitu :

1. Blender

Salah satu barang yang digunakan untuk produksi adalah blender. Blender sendiri seperti yang diketahui sangat berguna untuk menghaluskan berbagai jenis bahan yang nantinya akan dibuat makanan maupun minuman. Blender sering digunakan pada pengusaha minuman yang menjual jus, maupun minuman lain di mana proses pembuatannya memerlukan campuran es.

2. Mixer

Produsen kue tentu akan sangat kesulitan apabila tidak memiliki barang yang satu ini. Dalam pembuatan kue dan roti sendiri, mixer sangat dibutuhkan untuk mencampurkan semua bahan sehingga menjadi satu adonan yang bertekstur. Adonan yang dibuat menggunakan mixer kemudian dibentuk sesuai dengan permintaan maupun kreasi dari produsennya itu sendiri.

3. Oven

Masih seputar dunia kuliner, oven memiliki peran penting untuk memanggang adonan. Tidak hanya pada produsen kue saja, namun oven juga digunakan pada restoran yang menjual menu-menu western di mana lebih banyak menggunakan teknik panggang dibandingkan goreng.

4. Mesin Textile

Mesin textile disebut sebagai barang produksi karena digunakan untuk membuat barang yang belum jadi menjadi barang yang berguna dan bisa dimanfaatkan oleh konsumen. Tak hanya itu, mesin ini tentu saja digunakan untuk menjahit atau mengubah bahan textile menjadi sesuatu yang lebih bermanfaat dan meningkatkan nilai ekonomi.

5. Alat Pemintal Kain

Seperti namanya, alat ini digunakan untuk memintal kain. Sebelum menjadi kain, tentu sudah melalui beberapa proses dan tahapan yang tidak mudah. Proses tersebut tentu perlu didukung dengan alat yang sesuai dengan peran dan fungsinya.

6. Mesin Penghalus Beras

Segala sesuatu yang berguna untuk memudahkan suatu pekerjaan agar menghasilkan produk yang bermanfaat tentu sangat layak disebut sebagai barang untuk proses produksi. Agar menjadi beras yang bisa dinikmati, terdapat proses yang panjang untuk memisahkan antara bagian yang digunakan maupun yang harus dibuang. Hal tersebut juga sangat dibutuhkan dengan peran mesin untuk memudahkan pekerjaan.

7. Kulit Hewan

Jika diperhatikan banyak sekali produk tas, sepatu, maupun ikat pinggang yang terbuat dari kulit hewan. Dari kulit hewan sendiri diolah sedemikian rupa untuk menghasilkan barang yang lebih bernilai dan berguna untuk masyarakat.

8. Tepung Terigu

Sebelumnya sudah membahas mengenai kue dan roti, di mana dalam proses pembuatannya membutuhkan tepung terigu sebagai bahan baku. Tepung terigu menjadi bahan untuk proses produksi karena tanpa adanya barang tersebut tidak akan tercipta roti maupun kue dengan citarasa yang lezat.

9. Getah Karet

Getah karet sangat diperlukan untuk pembuatan ban pada kendaraan. Baik itu mobil, sepeda motor, maupun yang lainnya. Tentu perannya tidak akan bisa diganti dengan bahan lainnya karena perbedaan sifat sehingga akan mempengaruhi barang tersebut.

10. Kain

Sama dengan yang sudah disebutkan sebelumnya, kain juga menjadi bahan baku pada pembuatan berbagai macam pakaian. Melalui proses yang panjang, kain kemudian disulap menjadi barang yang lebih menarik dan disukai oleh konsumen.

Banyaknya jenis barang produksi yang dibedakan berdasarkan beberapa hal, tentu menjadikan barang ini tidak kalah penting dengan barang konsumsi. Selain itu, untuk menggunakannya atau memanfaatkannya bisa ditunjang dengan fasilitas agar menghasilkan barang atau jasa yang berkualitas.

Leave a Comment