Dalam setiap daerah pastinya mempunyai kebudayaan dan kebiasaan yang berlainan. Hal tersebut terjadi karena banyaknya suku yang mendiami pulau-pulau di berbagai wilayah. Tentunya budaya yang satu akan memiliki perbedaan dengan yang lainnya dan menjadi ciri khas unik. Untuk itu, saling menghormati adalah hal yang harus dilakukan. Adapun contoh perilaku menghormati budaya daerah lain adalah sebagai berikut:
Table of Contents
1. Tidak Mengejek Budaya Lain
Pertama, contoh perilaku menghormati budaya daerah lain adalah dengan tidak menghina budaya yang berbeda. Seperti diketahui, dalam setiap suku pasti memiliki budaya yang tidak sama. Sikap tidak mengejek ini misalnya adalah saat ada suku lain yang mengenakan pakaian daerah yang berbeda.
Perilaku yang baik tentunya dilakukan dengan menghargainya dan tidak mengejeknya karena adanya perbedaan tersebut. Dengan demikian, antar suku pun menjadi lebih rukun.
2. Menghargai Kebiasaan Budaya Lain
Lebih lanjut, sikap yang menunjukkan perilaku hormat terhadap budaya lain adalah menghargai kebiasaan budaya. Contohnya saja, dalam budaya tertentu ada kebiasaan untuk membuat makanan unik dan memakannya bersama saat bulan ramadhan tiba.
Sebagai orang yang tidak dibesarkan dalam budaya tersebut tentunya sikap yang harus dilakukan adalah menghargainya. Selain itu, jika diajak untuk melakukan hal yang sama maka bisa pula mencoba mengikutinya asalkan tidak bertentangan dengan prinsip pribadi.
3. Memakai Pakaian Adat Lain
Kemudian, contoh perilaku menghormati budaya daerah lain adalah mencoba memakai baju adat daerah lain. Baju adat biasanya dipakai dalam acara-acara tertentu misalnya saat upacara adat, pernikahan, pesta penyambutan dan sebagainya.
Mengenakan baju adat daerah lain tentunya sangat baik untuk dilakukan saat berkunjung ke tempat tersebut ataupun ketika mengikuti acaranya untuk menunjukkan rasa hormat kepada budaya setempat.
4. Mempelajari Tarian Daerah
Selanjutnya, sikap menghormati budaya juga dapat ditunjukkan dengan cara mempelajari tarian dari berbagai daerah yang berbeda. Setiap daerah pastinya memiliki jenis tarian yang berlainan. Misalnya saja di Jawa ada tari serimpi, lalu Aceh ada tari saman dan masih banyak lagi. Dengan mempelajari tari-tarian tersebut maka wawasan dan kemampuan menari pun menjadi lebih meningkat.
5. Melihat Pertunjukan Daerah
Di daerah-daerah tertentu ada acara yang boleh diikuti secara umum yaitu seni pertunjukan. Misalnya saja ada pertunjukan wayang, lalu ada festival Krakatau dan sebagainya. Contoh perilaku menghormati budaya daerah lain adalah dengan melihat pertunjukan tersebut saat memiliki waktu luang. Dengan melihat pertunjukan dari daerah lain maka pengetahuan yang didapat akan semakin luas.
6. Tidak Melanggar Pantangan Di Daerah Tertentu
Berikutnya, pada suatu daerah misalnya tempat wisata ataupun tempat yang dikeramatkan oleh warga pasti memiliki pantangan yang harus dilakukan. Sebagai wisatawan maupun pendatang di daerah tersebut hendaknya mengikuti peraturan yang ditetapkan. Contohnya adalah dilarang menendang sesaji, dilarang buang air sembarangan dan lain-lain.
7. Tidak Membuang Sampah Sembarangan
Saat berkunjung ke suatu daerah, hendaknya untuk selalu menjaga kebersihannya. Misalnya saja, ketika mendatangi tempat wisata pantai dan di sana tertulis dilarang membuang sampah di laut maka hendaknya mengikuti arahan tersebut. Simpan terlebih dahulu sampah pribadi jika tidak menemukan bak sampah. Perilaku demikian akan menunjukkan sikap menghormati kebiasaan daerah lain.
8. Mencoba Makanan Daerah Lain
Adapun contoh perilaku menghormati budaya daerah lain adalah dengan mencoba makanan khas dari daerah tertentu. Makanan merupakan produk dari budaya yang biasanya memiliki resep yang diwariskan secara turun temurun. Contoh mencoba makanan daerah lain misalnya mencoba soto Sokaraja, minum dawet ayu Banjarnegara dan lain sebagainya.
9. Membantu Acara Suku Lain
Dalam suatu daerah tertentu pastinya memiliki tetangga yang suku nya berlainan. Misalnya saja tetangga Jawa sedang mengadakan acara adat namun kekurangan orang untuk membantunya. Kemudian, suku Sunda yang merupakan tetangga lain nya datang membantu meskipun hal tersebut bukan budaya nya.
10. Bercerita Mengenai Keunikan Budaya
Lalu, contoh lainnya dari saling menghormati budaya antar daerah adalah saling menceritakan budaya masing-masing tanpa menghakimi. Dengan saling bercerita mengenai kebiasaan budaya masing-masing, maka suku-suku yang ada pun akan memiliki toleransi yang tinggi serta pengetahuan mengenai kebiasaan di daerah lainnya.
Demikianlah beberapa kebiasaan saling menghormati antar suku yang bisa dilakukan. Adapun contoh perilaku menghormati budaya daerah lain adalah dengan saling memahami dan bertoleransi sehingga tercipta kerukunan antar daerah. Dengan memiliki banyak pengetahuan mengenai budaya lain, gesekan yang terjadi karena budaya yang berbeda pun tidak akan terjadi.