Terdapat beberapa penyebab mengapa pulau Jawa paling padat penduduknya yang juga menjadi soal di dunia sekolah. Bagi anak-anak mungkin masih bingung dengan jawaban yang sekiranya sesuai, sehingga butuh referensi yang memadai.
Sebab itu, kali ini akan disebutkan mengenai beberapa hal yang menjadi penyebab mengapa pulau Jawa ini penduduknya sangat padat. Setidaknya beberapa penyebab dan alasan yang akan diuraikan ini dapat menjawab rasa penasaran. Berikut adalah ulasannya:
Table of Contents
1. Ibu Kota Indonesia Ada di Pulau Jawa
Salah satu alasan yang mungkin paling mudah diingat kenapa Pulau Jawa padat penduduknya adalah karena ada ibu kota. Jadi seperti yang diketahui bahwa, ibukota Indonesia adalah Jakarta. Jakarta sendiri berada di tanah Jawa.
Meski seiring berjalannya waktu, Jakarta sudah tidak termasuk dari provinsi Jawa. Namun letak dari Jakarta sendiri masih berhubungan dengan tanah Jawa. Sehingga, ini juga menjadi salah satu alasan mengapa tanah Jawa padat penduduknya.
2. Banyaknya Lapangan Pekerjaan
Ketimbang di pulau lain, tentu di Jawa ini banyak sekali lowongan pekerjaan. Seperti misalnya di Surabaya, Jakarta, Semarang atau di beberapa kota lainnya. Bahkan di Jawa sendiri, terdapat banyak sekali perusahaan besar, yang tentunya membutuhkan pekerja.
3. Fasilitas Sosial yang Sangat Lengkap
Kemudian alasan lain yang membuatnya orang suka merantau di pulau Jawa adalah karena di Jawa fasilitas yang tersedia lengkap. Segala macam kendaraan tersedia di pulau Jawa, sehingga memudahkan dalam setiap aktivitas.
Bukan hanya itu saja, fasilitas berupa kesehatan di Jawa juga lebih lengkap. Ada banyak rumah sakit besar yang hanya didirikan di pulau Jawa saja. Seperti karang Menjangan di Surabaya, juga beberapa fasilitas lain.
4. Perguruan Tinggi yang Berkualitas
Meski tak menutup kemungkinan jika di pulau lain ada perguruan tinggi, namun di Jawa adalah pusatnya. Banyak universitas ternama yang hanya akan didapatkan di tanah Jawa, tentu memberikan fasilitas dan kualitas yang terbaik.
5. Tanah yang Subur
Lalu hal lain yang juga menjadi alasan mengapa pulau Jawa paling padat penduduknya adalah tanahnya yang subur. Di Jawa sendiri, memang terkenal dengan kesuburan tanahnya yang tidak dimiliki oleh pulau lain. Sehingga meski beragam hasil bumi.
Di tanah Jawa banyak tanaman yang dapat hidup dengan baik karena kesuburan tanahnya. Seperti padi, bawang merah hingga bawang putih. Umbi-umbian dan juga beberapa macam buah pun subur di tanah Jawa, juga berbagai tanaman lainnya.
6. Sebagai Pusat Pembangunan Ekonomi
Banyaknya lowongan pekerjaan di Jawa tentu karena ada faktor penyebabnya. Salah satunya adalah karena di Jawa sendiri merupakan tempat yang dijadikan sebagai pusat Pembangunan Ekonomi. Sehingga banyak kota-kota maju di dalamnya.
7. Akses yang Lebih Mudah
Kemudian alasan berikutnya mengapa pulau Jawa paling padat penduduknya adalah karena di Jawa sendiri terdapat akses yang lebih mudah. Bagaimana tidak, di Jawa hampir semua daerah sudah diaspal. Sehingga akses jalannya pun lebih gampang.
Bukan hanya itu, akses listrik di Jawa juga sudah menyeluruh, dan hampir semua masyarakatnya sudah mendapatkan aliran listrik yang membasahi. Berbeda dengan pulau lain. Dimana mungkin kedua hal ini masih sulit didapatkan.
8. Sebagai Pulau yang Maju
Kemudian alasan lain yang juga menjadi penyebab mengapa di pulau Jawa penduduknya padat adalah karena pulau Jawa lebih maju. Hal ini yang menyebabkan orang dari pulau kecil tertarik merantau. Sehingga membuat keadaan Jawa semakin ruwet.
9. Disebabkan Karena Faktor Sejarah
Kemudian penyebab kesembilan adalah dikarenakan adanya faktor sejarah. Bagaimanapun dulunya pusat pemerintahan di Indonesia ada di kerajaan Sriwijaya dan Majapahit. Sedang kedua kerajaan tersebut ada di tanah Jawa, sama seperti saat ini yang menjadi pusat pemerintahan Indonesia.
10. Biaya Hidup yang Lebih Murah
Kemudian alasan lain yang juga cukup masuk akal adalah dari segi biaya hidup yang lebih murah. Bagaimana tidak, di Jawa ini adalah tanah yang subur. Sehingga hasil bumi yang didapat pun melimpah.
Karena hal itu pula, sayuran di Jawa lebih murah ketimbang pulau lainnya. Beberapa hal yang telah disebutkan di atas juga menjadi alasan mengapa biaya hidup lebih murah. Sebab, semuanya serba mudah.
Demikian adalah ulasan mengenai alasan mengapa pulau Jawa paling padat penduduknya untuk dipelajari. Tentu masih ada banyak alasan lain yang mendasari. Hingga makin membuat tanah Jawa semakin padat penduduknya.